
NEONEWS.ID – Pelaksanaan Event Beautiful Malino yang berlangsung mulai kemarin hingga hari ini Minggu 16 Juli 2023 akan dihadiri sejumlah artis populer.
Diketahui Event yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan tersebut pertama kali digagas pada tahun 2017.
Event ini juga didukung penuh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.
Dilansir dari detiksulsel, Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Gowa Andi Tenriwati Tahri mengatakan Beautiful Malino masuk dalam kalender Kharisma Event Nusantara Kemenparekraf bersama 110 kabupaten/kota yang ada di Indonesia.
Artis papan atas seperti Judika hingga Budi Doremi akan hadir menghibur pengunjung.