
NEONEWS.ID – Artis kontroversial Nikita Mirzani mengaku telah unfollow atau menghapus pertemanan semua rekan artis dan sahabatnya dari akun Instagram miliknya.
Rekan artis tersebut termasuk Fitri Salhuteru, Ayu Ting Ting, Ruben Onsu.
Saat ini, Nikita Mirzani hanya mengikuti 12 akun yang terdiri dari keluarganya.
Selain keluarga, Nikita juga tetap mengikuti sutradara Hanung Bramantyo dan Raihaanun dengan alasan proyek film dan rekan bisnisnya dr Okky.
Nikita mengaku melakukan hal tersebut bukan karena ingin mengurangi aktivitas di media sosial.
“Jadi aku unfollow semua, yang aku follow cuma anak buah, bisnis gua, abang gua aja sekarang,” kata Nikita dilansir dari YouTube Nitnot, Jumat (14/7/2023).
“Karena gua lagi fokus film, jadi Mas Hanung bilang gua enggak mau ada kejadian-kejadian enggak enak di kemudian hari, kalau bisa kurang-kurangi main Instagram,” jelas Nikita.
Upsss