
NEONEWS.ID – Penyanyi Cakra Khan gagal melanjutkan penampilannya di ajang pencarian bakat America’s Got Talent.
Kegagalan itu disampaikan melalui akun Twitternya.
Cakra pun menyampaikan permohonan maaf kepada pendukungnya.
“Lihat IG AGT nampak nya aku nggak masuk guys, maafin ya wkwkwkw,” tulis Cakra, Rabu (16/8).
Cakra Khan mengingatkan masyarakat Indonesia supaya memberi dukungan kepada Putri Ariani.
“Gas kita sekarang dukung Putri Ariani,” seru Cakra Khan.
Sebagai informasi, Putri Ariani akan kembali tampil di semifinal America’s Got Talent (AGT) pada 22 Agustus 2023.